Contoh Soal Latihan UAS / Ujian Akhir IPS Kelas 9 (Pilihan Ganda & Essay)

Contoh Soal Latihan Ujian Akhir UAS Pelajaran IPS Kelas 9 Pilihan Ganda

Pilihlah jawaban yang tepat!

1. Faktor pembentuk muka bumi yang merupakan tenaga endogen
adalah . . . .
a. erosi
b. sedimentasi
c. tektonisme
d. pelapukan

2. Hindu-Buddha masuk ke Indonesia akibat pengaruh para bangsawan. Teori ini disebut teori . . . .
a. Kesatria
b. Waisya
c. arus balik
d. Brahmana

3. Contoh penyimpangan sosial dalam keluarga adalah . . . .
a. menyontek
b. tawuran
c. melanggar lampu merah
d. berani kepada orang tua

4. Badan usaha yang berprinsip terbuka dan sukarela adalah . . . .
a. koperasi
b. BUMS
c. BUMN
d. perusahaan perorangan

5. Development countries merujuk pada negara-negara yang . . . .
a tidak memiliki potensi untuk berkembang
b. sudah melewati tahap pembangunan
c. sedang dalam tahap membangun
d. memiliki modal untuk menjadi negara maju

6. Ciri kegiatan pertanian di negara berkembang adalah . . . .
a. dijalankan dalam skala besar
b. menggunakan teknologi sederhana
c. menggunakan mesin pertanian yang canggih
d. hanya untuk memenuhi kebutuhan di dalam negeri

7. Perang Dunia II melibatkan . . . .
a. negara maju dan berkembang
b. negara imperialis dan jajahan
c. Blok Sekutu dan Sentral
d. negara Jerman dan Inggris

8. Babak akhir dari Perang Pasifik ditandai dengan . . . .
a. penyerahan negara jajahan Belanda kepada Jepang
b. kemenangan Jepang dalam pertempuran Filipina
c. dijatuhkannya bom di Hiroshima dan Nagasaki
d. terjadinya serangan Doolittle terhadap Tokyo

9. Pencipta ide Gerakan Benteng adalah . . . . .
a. Ali Sastroamidjojo
b. Burhanuddin
c. Syafruddin Prawiranegara
d. Sumitro Djojohadikusumo

10. Tujuan pemilu 1955 tahap II adalah memilih . . . .
a. anggota konstituante
b. anggota DPR
c. perdana menteri
d. presiden

11. Masalah yang tersisa dalam Konferensi Meja Bundar adalah . . . .
a. pembentukan RIS
b. masalah Irian Barat
c. pengakuan kedaulatan
d. masalah PRRI/Permesta

12. Bencana gunung meletus yang membawa banyak material, seperti batu dan pasir merupakan satu contoh perubahan yang bersifat . . . .
a. planned progress
b. planned regress
c. unplanned progress
d. unplanned regress

13. Munculnya penemuan baru melewati dua tahap, yaitu . . . .
a. kontak dan komunikasi
b. discovery dan invention
c. proses sosial dan interaksi sosial
d. akomodasi dan asimilasi

14. Sikap netral dan acuh terhadap semua permasalahan yang tidak ada sangkut pautnya dengan dirinya merupakan satu ciri masyarakat tradisional yang dinamakan . . . .
a. orientasi diri
b. prestasi
c. universalisme
d. netralitas efektif

15. Masyarakat menyesuaikan terhadap perubahan karena . . . .
a. perubahan menandakan kemajuan masyarakat
b. perubahan tersebut akan membawa kemajuan
c. perubahan tersebut mudah dijangkau oleh semua kalangan
d. perubahan tersebut berasal dari penguasa

16. Orang beralih menggunakan uang kertas karena . . . .
a. memudahkan transaksi dalam jumlah besar
b. mempunyai sifat kedaerahan
c. jumlahnya sangat terbatas
d. tidak memerlukan jaminan

17. Jumlah uang yang beredar di masyarakat ditentukan oleh . . . .
a. lembaga keuangan
b. bank sentral
c. bank umum
d. lembaga keuangan bukan bank

18. Menurut kepemilikannya Bank Central Asia adalah bank milik . . . .
a. koperasi
b. asing
c. swasta
d. pemerintah

19. Hambatan nontarif berkaitan dengan . . . .
a. pembedaan harga
b. pembatasan jumlah impor
c. larangan ekspor impor produk tertentu
d. kualitas barang impor

20. Negara di Asia Tenggara yang memiliki banyak gunung api selain Indonesia adalah . . . .
a. Myanmar
b. Malaysia
c. Filipina
d. Vietnam

21. Pegunungan Tenasserim berada di dekat perbatasan Thailand dan . . . .
a. Myanmar
b. Malaysia
c. Laos
d. Kampuchea

22. Penemu teori apung benua adalah . . . .
a. Edwin Hubble
b. Neil Amstrong
c. Copernicus
d. Alfred Lothar Wegener

23. Pada zaman dahulu benua-benua di bagian selatan pernah tergabung menjadi satu disebut . . . .
a. Laurasia
b. Pangaea
c. Gondwanaland
d. Panthalasa

24. Antara Benua Eropa dan Afrika dipisahkan oleh Selat . . . .
a. Magellan
b. Makassar
c. Gibraltar
d. Sunda

25. Penduduk asli Benua Australia adalah . . . .
a. suku Indian
b. suku Ainu
c. suku Aborigin
d. bangsa Melanesia

26. Titik terdalam dari Samudra Pasifik terletak di Palung . . . .
a. Mariana
b. Jawa
c. Sandwich Selatan
d. Puerto Rico

27. Selat Bering menghubungkan Samudra . . . .
a. Atlantik dan Pasifik
b. Arktik dan Pasifik
c. Arktik dan Atlantik
d. Hindia dan Selatan

28. Berdasarkan Perjanjian KMB, masalah Irian Barat harus sudah selesai pada . . . .
a. 27 Desember 1949
b. 17 Agustus 1951
c. akhir Desember 1951
d. akhir Desember 1950

29. Pada tahun 1956 Kabinet Ali Sastroamidjojo II membatalkan Perjanjian KMB. Hal ini dilakukan karena . . . .
a. hasil KMB tidak menguntungkan Indonesia
b. KMB dilaksanakan di Belanda
c. Indonesia tidak mau bekerja sama dengan Belanda
d. Belanda tidak konsisten dengan hasil perjanjian KMB

30. Prinsip dari Pepera adalah . . . .
a. menunjukkan dukungan internasional terhadap Belanda
b. menunjukkan dukungan internasional terhadap rakyat Irian Barat
c. hak menentukan nasib terletak pada rakyat di Irian Barat sendiri
d. hak menentukan nasib Irian ada di tangan Dewan Keamanan PBB

31. Pembebasan Irian Barat dari kekuasaan Belanda ditandai dengan . . . .
a. pidato Presiden Ir. Soekarno di depan Majelis Umum PBB
b. pencanangan Trikora dalam rapat umum di Yogyakarta
c. ditenggelamkannya KRI Macan Tutul oleh Belanda
d. pembentukan Angkatan Kelima

32. Strategi pemerintah dalam penanggulangan gerakan DI/TII di Jawa Barat yaitu dengan cara . . . .
a. bumi hangus
b. saptamarga
c. benteng Raiders
d. pagar betis

33. Perhatikan hal berikut!
1) Bersiap-siaplah untuk mobilisasi umum.
2) Retoolling kabinet seratus menteri.
3) Bubarkan negara Papua buatan Belanda.
4) Pengangkatan Sultan Tidore sebagai Gubernur Irian Barat pertama.
5) Kibarkan bendera Merah Putih di Irian Barat.
Yang termasuk isi Trikora adalah . . . .
a. 1), 3), dan 5)
b. 2), 4), dan 5)
c. 2), 3), dan 4)
d. 3), 4), dan 5)

34. Latar belakang lahirnya Orde Baru adalah . . . .
a. timbulnya berbagai kesatuan aksi di Jakarta
b. terjadinya penculikan para perwira tinggi TNI
c. ketidakmampuan pemerintah melaksanakanretoollingkabinet
d. penyimpangan dalam pelaksanaan UUD 1945 dan Pancasila

35. Tujuan utama reformasi adalah . . . .
a. memperbarui tatanan berbangsa dan bernegara sesuai Pancasila dan UUD 1945
b. mengembalikan fungsi kontrol masyarakat terhadap rezim Orde Baru
c. mengembalikan harta kekayaan para pejabat Orde Baru yang KKN
d. mereposisi peran dan visi TNI untuk melaksanakan dwifungsinya

36. Di bawah ini isi Dekret Presiden 5 Juli 1959 yang menjadi landasan konstitusional Republik Indonesia, kecuali . . . .
a. tidak berlakunya UUDS 1950
b. diberlakukannya kembali UUD 1945
c. dibubarkannya konstituante
d. pembentukan MPRS dan DPAS

37. Perbedaan pemilu 2004 dengan pemilu-pemilu lainnya di Indonesia adalah . . . .
a. diikuti banyak partai
b. menggunakan kampanye terbuka
c. diadakannya pemilihan presiden langsung
d. pemilihan presiden oleh MPR

38. Latar belakang berdirinya Gerakan Non-Blok adalah . . . .
a. adanya Perang Dunia II
b. keinginan membentuk blok baru
c. terjadinya perang terbuka antara blok Barat dengan blok Timur
d. terjadinya sengketa antarnegara yang dipengaruhi dua negara adikuasa

39. Tujuan pembentukan ASEAN adalah kerja sama di bidang . . . .
a. militer
b. politik dan militer
c. informal dan militer
d. ekonomi, sosial, dan budaya

40. Usaha yang dilakukan pemerintah Orde Baru untuk mencapai swasembada beras adalah . . . .
a. memberikan subsidi pertanian
b. pemanfaatan teknologi dan penyuluhan
c. mengembangkan program padat karya
d. meningkatkan harga produk pertanian

41. Dalam peta topograÀ terdapat garisgaris kontur. Garis kontur yang berjauhan menunjukkan ….
a. lereng yang curam
b. lahan yang datar
c. puncak gunung
d. laut dan pesisir pantai

42. Peta yang kenampakan alamnya dilebihkan, seperti gunung yang lebih tinggi dan lembah lebih dalam untuk menunjukkan perbedaan permukaannya disebut peta ….
a. rupa bumi
b. topograÀ
c. timbul
d. penggunaan lahan

43. Peta dengan serangkaian garis yang menghubungkan tempat-tempat dengan ketinggian yang sama disebut peta .….
a. umum
b. penggunaan lahan
c. tematik
d. kontur

44. Perbandingan jarak datar pada peta dengan jarak sebenarnya di permukaan bumi disebut ….
a. simbol peta
b. inset peta
c. judul peta
d. skala peta

45. Setiap wilayah di muka bumi memiliki relief yang beragam. Tinggi rendahnya permukaan bumi disebut ….
a. kemiringan lereng
b. relief muka bumi
c. penampang muka bumi
d. topografi

46. Negara di kawasan Asia Tenggara yang paling sering mengalami risiko angin topan, yaitu ....
a. Thailand
b. Malaysia
c. Indonesia
d. Vietnam

47. Sebagian besar orang Filipina menggunakan bahasa Inggris. Bahasa resmi di Filipina, yaitu ....
a. Melayu
b. Mandarin
c. Tagalog
d. Tamil

48. Benua yang mendapat julukan "Benua Hitam" dan didominasi oleh Ras Negroid adalah Benua ....
a. Asia
b. Afrika
c. Eropa
d. Amerika

49. Karakteristik kawasan Samudra Pasifik, yaitu ….
a. aman karena jarang ada badai besar
b. sering terjadi El Nino dan La Nina
c. arus kuroshiwo dan oyashiwo
d. dikelilingi empat benua, yaitu Afrika, Asia, Australia, dan Antartika

50. Bentang alam Benua Amerika terbagi atas tiga kawasan utama, yaitu ….
a. Oseania, Amerika Utara, dan Amerika Tengah
b. Hawaii, Caribian, dan Amerika Anglo
c. Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Amerika Selatan
d. Amerika Anglo, Amerika Latin, dan Hawaii

51. Pepera mulai dilaksanakan pada .....
a. 24 Maret 1969
b. 30 September 1960
c. 2 Januari 1962
d. 19 Desember 1961

52. Operasi militer yang bukan untuk pembebasan Irian Barat, yaitu ....
a. Operasi Banteng
b. Operasi Srigala
c. Operasi Naga
d. Operasi Harimau

53. Berikut bukan isi Tritura, yaitu ....
a. bubarkan PKI
b. ganyang Aidit
c. bersihkan Kabinet Dwikora dari unsur Gerakan 30 September
d. turunkan harga

54. Mahasiswa UI yang terkena tembakan akibat bentrokan dengan pasukan pengawal presiden pada 24 Februari 1966, yaitu ....
a. Cosmos Batubara
b. Abdul Gafur
c. Yulius Usman
d. Arif Rahman Hakim

55. Letnan Jenderal Soeharto diangkat sebagai presiden kedua RI menggantikan Presiden Soekarno pada ....
a. 24 Februari 1967
b. 12 Maret 1967
c. 27 Maret 1968
d. 30 Maret 1968

56. Nasionalisasi De Javasche Bank milik Belanda menjadi Bank Indonesia dilaksanakan pada ....
a. Juli 1953
b. April 1951
c. Agustus 1946
d. Februari 1950

57. Tragedi Semanggi terjadi pada ....
a. 11 Mei 1998
b. 12 Mei 1998
c. 21 Mei 1998
d. 20 Mei 1998

58. Para korban Peristiwa Semanggi dikukuhkan sebagai Pahlawan....
a. Ampera
b. Perjuangan
c. Reformasi
d. Pembangunan

59. Setelah Perang Dunia I berakhir, muncul organisasi yang bertujuan mencegah terjadinya, yaitu ....
a. Masyarakat Ekonomi Eropa
b. Liga Bangsa-Bangsa
c. Gerakan Non-Blok
d. Perserikatan Bangsa-Bangsa

60. Salah satu tanda kejatuhan Orde Baru, adalah ....
a. penandatanganan perjanjian dengan IMF
b. munculnya kasus Bruneigate
c. Terkuaknya praktik korupsi, kolusi, nepotisme (KKN) di kalangan para pejabat pemerintah dan penguasa
d. pertumbuhan ekonomi yang tajam

61. Deklarasi Bangkok ditandatangani oleh lima menteri luar negeri Asia Tenggara pada ....
a. 2 Agustus 1966
c. 5 Agustus 1967
b. 11 Agustus 1966
d. 8 Agustus 1967

61. Peranan Indonesia dalam Gerakan NonBlok, yaitu ....
a. salah satu negara pemrakarsa
b. menyediakan tempat KTT yang ketiga
c. selalu memberikan bantuan ke seluruh negara anggota
d. membantu penyelesaian masalah perang di Bosnia

62. Kabinet yang menyelenggarakan Konferensi Asia-Afrika di Bandung ialah kabinet ....
a. Ali Sastroamidjojo
b. Burhanuddin Harahap
c. Djuanda
d. Wilopo

63. Konferensi Kolombo dilakukan pada ....
a. 28 April–2 Mei 1954
b. 18–25 April 1955
c. 1-6 September 1961
d. 5–8 Agustus 1967

65. Kita dapat mengetahui kejadian di negara lain hanya dalam hitungan detik dengan mengakses data di internet atau menyaksikan liputan di televisi. Hal tersebut merupakan contoh ....
a. globalisasi
b. westernisasi
c. komunikasi
d. asimilasi

66. Menjamurnya kafe, mal, plaza, maupun Super market merupakan saluran globalisasi pada bidang ....
a. pendidikan
b. ekonomi dan perdagangan
c. komunikasi
d. teknologi

67. Berikut bukan tujuan kerja sama ekonomi internasional, yaitu ....
a. memenuhi kebutuhan barang dan jasa dalam negeri yang tidak dapat dihasilkan di dalam negeri
b. menciptakan ketertiban dan perdamaian dunia
c. meningkatkan produktivitas produksi dalam negeri
d. memperlambat laju pertumbuhan ekonomi

68. Kerja sama ekonomi yang dilakukan antara dua negara disebut kerja sama ....
a. ekonomi multilateral
b. ekonomi bilateral
c. ekonomi regional
d. ekonomi internasional

69. Organisasi negara-negara pengekspor minyak di dunia, yaitu ....
a. AFTA
b. WTO
c. OPEC
d. APEC

70. Perdana menteri Indonesia yang Deklarasi Bangkok ialah ....
a. Muhammad Hatta
b. Soekarno
c. Soeharto
d. Adam Malik

71. Gempa tektonik sering menimbulkan korban yang sangat banyak, terjadi karena . . . .
a. pergerakan magma dalam gunung api
b. pergerakan lempeng-lempeng Bumi
c. runtuhnya pertambangan di bawah tanah
d. pergerakan tanah karena curah hujan yang tinggi

72. Tingginya angka kematian bayi menunjukkan bahwa . . . .
a. tingkat kesehatan penduduk rendah
b. angka kelahiran penduduk tinggi
c. penghasilan penduduk masih rendah
d. kesadaran pelaksanaan program KB kurang

73. Contoh usaha perbaikan daerah aliran sungai (DAS) adalah . . . .
a. proyek kali bersih dan pembangunan waduk
b. penyaluran air sungai dan pembuatan terasering
c. pengembangan wilayah sungai dan peremajaan sungai
d. pembuatan tanggul sungai dan pembuatan jembatan

74.
I. Sejajar dengan sungai.
II. Jarak antargaris yang rapat menunjukkan lereng terjal.
III. Jarak antargaris yang renggang menunjukkan lereng terjal.
IV. Bukit ditunjukkan dengan pola garis membulat.
Pernyataan yang benar tentang garis kontur terdapat pada . . . .
a. I dan II
b. II dan III
c. II dan IV
d. III dan IV

75. Titik 0 (nol) meter digunakan sebagai dasar penggambaran relief muka Bumi di daratan dan dasar laut karena . . . .
a. dianggap titik tertinggi bagi relief permukaan Bumi dan titik terendah bagi relief dasar laut
b. dianggap titik terendah bagi relief permukaan Bumi dan titik tertinggi bagi relief dasar laut
c. sama-sama dianggap sebagai titik tertinggi
d. sama-sama dianggap sebagai titik terendah

76. Tempat paling barat dari benua dan negara Australia terletak di . . . .
a. Tanjung Byron
b. Semenanjung York
c. Ujung Steep
d. Semenanjung South West

77. Perhatikan peta di bawah ini!
Contoh Soal Latihan UAS IPS Kelas 9 Pilihan Ganda no 77
Letak geografis Benua Asia berbatasan dengan wilayah sebagai berikut, kecuali . . . .
a. Kutub Utara
b. Laut Arktik
c. Samudra Hindia
d. Benua Eropa

78. Kebangkitan ekonomi Jepang setelah Perang Dunia II didasari oleh . . . .
a. kesadaran bahwa perang hanya menghabiskan kekayaan
b. persaingan dengan negara maju di Eropa
c. balas dendam karena penghancuran Kota Hiroshima dan Nagasaki
d. menunjukkan kekuatan kepada musuh

79. Perbedaan sumber daya alam negara maju dan negara berkembang terletak pada . . . .
a. jenis sumber daya alam
b. penggunaan teknologi dalam pengolahan sumber daya alam
c. penambangan sumber daya alam
d. jumlah sumber daya alam yang dapat diperbarui

80. Negara berikut ini mempunyai tingkat pengangguran tinggi, kecuali . . . .
a. Indonesia
b. Cina
c. Singapura
d. Bangladesh

81. Bukti pernah bersatunya pantai Afrika dengan pantai Amerika adalah . . . .
a. jenis tanah di bagian timur Afrika sama dengan di bagian barat Amerika
b. adanya persamaan jenis tumbuh-tumbuhan
c. bentuk pantai barat Afrika sama dengan bentuk pantai timur Amerika
d. batuan, tumbuh-tumbuhan, dan kekayaan tambang sama banyaknya

82. Dua aktivitas yang menjadi kunci masuknya Islam ke Indonesia adalah . . . .
a. perdagangan dan dakwah
b. dakwah dan perang
c. perang dan penjajahan
d. penjajahan dan perdagangan

83. Contingenten adalah salah satu kebijakan VOC yang berisi . . . .
a. kewajiban yang harus dipenuhi oleh daerahdaerah ketika kompeni berkuasa
b. pungutan hasil bumi dari pemerintah yang berdasar perjanjian antara VOC dengan penduduk
c. kewajiban menanam tanaman ekspor bagi rakyat
d. pajak tanah yang harus dibayar oleh penduduk kepada pemerintah

84. Gubernur Jenderal van Limburg Stirum dianggap cenderung menguntungkan pergerakan nasional karena . . . .
a. mendidik tokoh-tokoh pergerakan menjadi calon pegawai pemerintah
b. memberi toleransi kepada kaum pergerakan dalam beraktivitas
c. melarang orang-orang Belanda menjadi anggota volksraad
d. mewajibkan pendidikan dasar kepada seluruh rakyat

85. Perbedaan pendapat yang terjadi antara golongan muda dan golongan tua di sekitar proklamasi, antara lain disebabkan . . . .
a. perbedaan latar belakang pendidikan dan asal usul
b. adanya rebutan pengaruh untuk menjadi pemimpin
c. perbedaan penafsiran tentang makna proklamasi
d. adanya provokasi oleh bala tentara Jepang

86. Alasan utama yang menjadi penyebab meletusnya konflik Indonesia-Belanda adalah . . . .
a. melalui Van Mook Belanda ingin menempatkan Indonesia di bawah bendera persemakmuran
b. Belanda mempengaruhi terbentuknya era demokrasi liberal di Indonesia
c. Van Mook menggunakan Sultan Hamid II untuk memecah belah Indonesia
d. Belanda membangun KNIL untuk menjaga pertahanannya di Indonesia

87. Faktor yang menyebabkan Amerika Serikat terlibat dalam konflik Indonesia-Belanda adalah. . . .
a. keinginan Amerika Serikat menguasai sumber daya alam Indonesia
b. membendung meluasnya pengaruh komunisme di Indonesia
c. Belanda meminta bantuan kepada Amerika Serikat agar bisa menjajah kembali Indonesia
d. kepentingan Amerika Serikat di Indonesia terganggu akibat adanya konflik kedua negara

88. Konflik Indonesia-Belanda mengganggu persatuan Indonesia karena . . . .
a. Van Mook berhasil memprovokasi beberapa tokoh untuk membentuk negara bagian
b. pemerintahan yang baru didominasi oleh etnis Jawa
c. negara kesatuan tidak sesuai untuk Kepulauan Indonesia
d. tokoh-tokoh di luar Jawa tidak setuju dengan kepemimpinan Soeharto

89.
Contoh Soal Latihan UAS IPS Kelas 9 Pilihan Ganda no 89
Perbedaan prinsip di antara keduanya adalah. . . .
a. jumlah provinsi dan nama-nama jabatan pemerintahan
b. menyangkut ada dan tidaknya konstitusi
c. strategi roda pemerintahan dijalankan
d. menyangkut jumlah anggota kabinet

90. Ketidakstabilan jalannya pemerintahan pada masa tahun 1950-an, antara lain disebabkan faktor . . . .
a. para menteri yang diangkat dalam kabinet bukan orang yang cakap
b. presiden berlaku tidak profesional dalam mengangkat orang-orang dekatnya
c. tidak solidnya angkatan perang sehingga keamanan negara tidak terjamin
d. konstitusi yang dipakai memungkinkan terjadinya gonta-ganti pemerintahan

91. Salah satu pertimbangan Bung Karno saat mengeluarkan doktrin Nasakom adalah . . . .
a. keinginan menjadikan PKI sebagai partai penguasas
b. pemikiran mempersatukan seluruh potensi dan kekuatan bangsa
c. adanya persamaan antara kelompok nasionalis, agama, dan komunisme
d. Pancasila sudah tidak relevan lagi sehingga perlu diganti dengan Nasakom

92. Inti kebijakan Program Benteng adalah . . . .
a. membentengi kepentingan kolonial
b. secepatnya menumbuhkan pengusaha pribumi yang mandiri dan kuat
c. mengadopsi sistem perekonomian Belanda
d. melarang pengusaha terjun dalam kegiatan politik

93. Salah satu latar belakang diselenggarakan Konferensi Asia Afrika adalah . . . .
a. persamaan nasib dan penderitaan akibat kolonialisme
b. keinginan untuk membalas kesewenangwenangan Barat
c. membentuk blok sendiri di luar Blok Barat dan Blok Timur
d. upaya Indonesia agar menjadi negara yang paling berpengaruh

94. Berikut ini yang merupakan pengertian proses sosial adalah . . . .
a. aktivitas-aktivitas sosial
b. kumpulan berbagai hubungan sosial
c. pengaruh timbal balik antarpelbagai segi kehidupan bersama
d. cara-cara berhubungan antara satu orang atau lebih

95. Berdasarkan tujuannya, penyimpangan sosial dapat dibedakan menjadi dua bentuk yaitu penyimpangan . . . .
a. positif dan sekunder
b. sekunder dan primer
c. individual dan kolektif
d. umum dan khusus

96. Proses penyampaian pesan dari seseorang kepada orang lain yang dilakukan secara langsung maupun melalui alat bantu agar orang lain memberikan tanggapan atau respons tertentu disebut . . . .
a. proses sosial
b. komunikasi
c. kontak
d. interaksi sosial

97. Pranata politik mempunyai kegiatan dalam suatu negara yang berhubungan dengan . . . .
a. penentuan dalam pelaksanaan tujuan suatu negara
b. sistem pemerintahan dan kekuasaan individu
c. totalitas dan kemampuan pejabat negara
d. melindungi seluruh warga negara dan kedaulatan wilayah

98. Pihak-pihak yang menghendaki perubahan disebut . . . .
a. social agent
b. social planning
c. social engineering
d. agent of change

99. Meningkatnya angka kemiskinan di kota-kota besar disebabkan urbanisasi, merupakan satu bentuk perubahan sosial yang dinamakan perubahan . . . .
a. evolusi
b. tidak berencana
c. direncanakan
d. dikehendaki

100. Arbitration adalah salah satu bentuk akomodasi, yang berarti . . . .
a. cara menyelesaikan konflik dengan jalan meminta bantuan pihak ketiga yang netral
b. suatu usaha mempertemukan keinginankeinginan pihak yang bertikai untuk mencapai persetujuan bersama
c. cara mencapai compromise dengan meminta bantuan pihak ketiga yang memiliki kedudukan lebih daripada pihak yang bertikai
d. bentuk penyelesaian konflik melalui pengadilan

101. Adanya perbedaan taraf kemajuan dari berbagai bagian dalam kebudayaan dari suatu masyarakat akan mengakibatkan . . . .
a. cultural lag
b. mestizo cultural
c. penyimpangan sosial
d. anomi

102.
Modernisasi adalah proses pembangunan kesempatan yang diberikan perubahan demi kemajuan.
Pernyataan di atas merupakan pengertian modernisasi menurut . . . .
a. Astrid S. Susanto
b. Widjojo Nitisastro
c. Soerjono Soekanto
d. Harold Rosenberg

103. Ciri masyarakat tradisional yang berhubungan dengan tata nilai adalah . . . .
a. bersifat konservatif dan sederhana
b. rendahnya perkembangan ilmu pengetahuan
c. ketergantungan terhadap alam tinggi
d. sedikit diferensiasi

104. Kelas Doni akan melakukan liburan bersama pada akhir tahun nanti. Dana untuk liburan ini dikumpulkan sejak siswa pertama mulai masuk sekolah. Menurut waktu pemenuhannya, liburan termasuk kebutuhan . . . .
a. yang akan datang
b. mendesak
c. tidak terduga
d. sekarang

105. Susunan pengeluaran barang dan jasa oleh konsumen disebut . . . .
a. motif konsumsi
b. prinsip ekonomi
c. pola konsumsi
d. jenis kebutuhan

106. Jumlah barang yang ingin dibeli pada berbagai tingkat harga pada waktu tertentu disebut . . . .
a. permintaan
b. penawaran
c. hukum permintaan
d. ceteris paribus

107. Kurva permintaan menunjukkan bahwa . . . .
a. semakin rendah harga, semakin sedikit barang yang diminta
b. semakin rendah harga, semakin banyak barang yang ditawarkan
c. semakin tinggi harga, semakin sedikit jumlah barang yang diminta
d. semakin tinggi harga, semakin banyak jumlah barang yang diminta

108. Apabila harga barang naik, sedangkan faktor lain yang mempengaruhi tetap maka . . . .
a. penawaran menurun
b. penawaran meningkat
c. penawaran tetap
d. berlaku hukum permintaan

109.
Sistem ekonomi Pancasila berusaha menghindari praktik monopoli.
Upaya pemerintah mencegah praktik monopoli adalah . . . .
a. mendirikan perusahaan negara
b. menetapkan peraturan yang ketat
c. memajukan perkoperasian
d. menerapkan ekonomi komando

110. Sistem sewa-menyewa yang berakhir dengan status kepemilikan terhadap objek sewaan disebut . . . .
a. gadai
b. asuransi
c. leasing
d. dana pensiun

111. Diversifikasi ekspor secara vertikal merupakan upaya perluasan ekspor dengan . . . .
a. meningkatkan harga barang
b. memperluas daerah pemasaran
c. meningkatkan jumlah barang
d. meningkatkan kualitas barang

112. Zona perdagangan bebas di wilayah Asia Tenggara dikenal dengan . . . .
a. NATO
b. APEC
c. NAFTA
d. AFTA

113. Melakukan perdagangan dengan negara maju juga memiliki kerugian yaitu . . . .
a. mendapat kemajuan teknologi
b. bertambahnya cadangan devisa
c. tergeraknya sektor-sektor industri kecil
d. tereksploitasinya bahan-bahan mentah

114. Manfaat dari kerja sama internasional yaitu . . . .
a. munculnya ancaman perang
b. munculnya persaingan tidak sehat
c. harga komoditas perdagangan turun
d. kerja sama di bidang sosial, budaya, dan pendidikan

115. Alat pembayaran internasional yang tidak memerlukan perpindahan mata uang antarnegara adalah . . . .
a. transfer telegrafis
b. L/C
c. private compersation
d. kliring internasional

116. Yang termasuk fungsi peta sebagai alat peraga adalah . . . .
a. menentukan letak suatu wilayah
b. mengetahui perkembangan kota di suatu wilayah
c. menentukan jumlah penduduk suatu wilayah
d. mengetahui perkembangan kota di suatu tempat

117. Salah satu masalah kependudukan di Indonesia adalah . . . .
a. banyak penduduk menetap di daerah terpencil
b. penyebaran penduduk yang tidak merata
c. kepadatan penduduk rata-rata tinggi
d. kesadaran pelaksanaan program KB kurang

118.
I. Kepadatan penduduk yang tinggi.
II. Komoditas ekspor berupa bahan mentah, tambang, hasil pertanian, dan hasil kerajinan.
III. Penanaman modal dikuasai pihak asing.
IV. Persebaran penduduk tidak merata.
Manakah pernyataan di atas yang mencirikan negara terbelakang?
a. I dan II
b. I dan IV
c. II dan IV
d. II dan III

119. Akibat adanya konflik antara Indonesia dengan Belanda, wilayah teritorial kita mengalami penyempitan karena . . . .
a. di berbagai daerah memang belum merdeka
b. masing-masing pulau telah membentuk pemerintahan sendiri-sendiri
c. Belanda hanya mengakui kedaulatan Republik Indonesia atas tiga pulau
d. daerah-daerah di luar Republik Indonesia masih dikuasai oleh Jepang

120. Permasalahan yang muncul setelah Indonesia kembali menjadi negara kesatuan adalah . . . .
a. Belanda ingin menjajah Indonesia kembali
b. reorganisasi angkatan perang yang melibatkan eks pasukan Belanda
c. Indonesia membutuhkan Belanda untuk melaksanakan pembangunan
d. Belanda menjanjikan bantuan dana sebagai ganti rugi perang melawan Indonesia

121. Pengendalian yang dilakukan sebagai usaha mencegah terjadinya penyimpangan sekaligus memulihkan kembali pada keadaan semula sehingga tidak merugikan pelaku atau orang lain disebut pengendalian . . . .
a. preventif
b. represif
c. gabungan
d. resmi

122. Teori yang berkeyakinan bahwa perkembangan sosial masyarakat bergerak melewati tahap-tahap
atau tingkat-tingkat yang sama menuju pada suatu keadaan tertentu adalah teori . . . .
a. siklus
b. linier
c. evolusi
d. revolusi

123. Cara bijak dalam memanfaatkan sumber daya yang terbatas yaitu . . . .
a. memakai pupuk sebanyak mungkin untuk menyuburkan tanah
b. menebangi pohon yang tumbuh di lereng gunung
c. belanja barang sesuai kemauan saja
d. melakukan daur ulang limbah

124. Penghambat kreativitas dalam diri kita antara lain. . . .
a. antusias pada setiap pelajaran yang diberikan di sekolah
b. tidak ragu-ragu untuk bertanya
c. berusaha mencari penyelesaian masalah dengan cara baru
d. tidak bisa memotivasi diri

125. Tujuan ASEAN adalah . . . .
a. memajukan bidang ekonomi, militer, dan kebudayaan
b. meningkatkan ekspor bersama
c. memajukan bidang ekonomi, sosial, teknologi, politik, dan budaya
d. mencegah persaingan antarnegara di bidang ekonomi


Contoh Soal UAS (Ujian Akhir Sekolah) IPS Kelas 9 Uraian Essay

Jawablah pertanyaan dengan tepat!

1. Mengapa pada awal kedatangannya Jepang disambut baik oleh bangsa Indonesia?
2. Mengapa rakyat menghendaki Indonesia kembali berbentuk negara kesatuan?
3. Jelaskan yang dimaksud dengan perubahan sosial budaya!
4. Jelaskan perbedaan antara orientasi diri dan orientasi kolektif!
5. Jelaskan tugas bank sentral!

6. Sebutkan tempat-tempat yang berpenduduk padat di kawasan Asia Tenggara! Apa yang menyebabkan penduduk padat di tempat itu?
7. Sebutkan fungsi samudra bagi kehidupan!
8. Sebutkan empat dari enam agenda reformasi yang disuarakan
oleh mahasiswa!
9. Jelaskan latar belakang terbentuknya Gerakan Non-Blok!
10. Jelaskan hambatan dalam kerja sama antarnegara!

11. Bagaimana cara membedakan dataran tinggi dan dataran rendah berdasarkan garis kontur?Uraikan.
12. Uraikan pengertian peta umum, peta kontur, dan peta khusus.
13. Bagaimana cara menginterprestasi pola pegunungan pada peta topograÀ (peta kontur)? Uraikan.
14. Deskripsikan karakter umum wilayah negara-negara anggota ASEAN.
15. Uraikan tiga rentang musim yang berbeda di daerah Laos.

16. Tuliskan benua dan samudra yang ada di muka bumi.
17. Uraikan karakateristik Samudra PasiÀk dan Samudra Hindia.
18. Tuliskan upaya diplomasi yang dilakukan Indonesia dalam menyelesaikan masalah Irian Barat.
19. Tuliskankan isi Trikora.
20. Deskripsikan tiga tahap penyelenggaraan Pepera.

21. Uraikan sistem ekonomi Gerakan Benteng.
22. Deskripsikan inti perjuangan reformasi.
23 Tuliskan kebijakan-kebijakan yang ditempuh Presiden B.J. Habibie ketika menjabat presiden.
24. Tuliskan tokoh-tokoh yang memprakarsai pembentukan Konferensi Asia-Afrika.
25. Apa yang dimaksud globalisasi?

26. Uraikan perbedaan antara modernisasi dan westernisasi.
27. Mengapa ilmu pengetahuan dan teknologi sebagai saluran globalisasi?
28. Deskripsikan tujuan didirikannya ASEAN.
29. Uraikan prinsip perdagangan dalam WTO.
30. Deskripsikan perbedaan organisasi AFTA dan NAFTA.

31. Mengapa wilayah di kawasan Asia Tenggara pada umumnya mempunyai hutan hujan tropis yang sangat luas? Jelaskan!
32. Jelaskan penggambaran relief permukaan Bumi dan dasar laut menggunakan garis kontur!
33. Bagaimana karakteristik negara berkembang? Jelaskan!
34. Jelaskan dugaan asal usul bangsa Australomelanesid!
35. Apa kaitan antara manifesto politik 1925 dengan berkembangnya kesadaran nasional bangsa Indonesia? Jelaskan!

36. Berilah contoh dan jelaskan praktik pengamalan politik luar negeri Indonesia yang bebas dan aktif!
37. Sebutkan faktor-faktor pendorong terjadinya perubahan sosial budaya!
38. Jelaskan perbedaan antara westernisasi dan modernisasi!
39. Apakah peranan pasar bagi pembangunan?
40. Apa yang dimaksud zona perdagangan bebas? Jelaskan!

41.
Contoh Soal UAS (Ujian Akhir Sekolah) IPS Kelas 9 Uraian Essay
Gambarlah penampang melintang bentuk lereng yang melalui garis AB! Apakah bentuk relief lereng AB? Jelaskan!
42. Jika diketahui skala peta 1 : 100.000, jarak horizontal antara titik A dan B pada peta 3 cm. Ketinggian titik A adalah 200 m dan titik B adalah 700 m. Berapa kemiringan lereng AB dan termasuk jenis lereng apakah lereng AB tersebut?
43. Apakah faktor yang mempengaruhi persebaran gunung api di Asia Tenggara? Jelaskan!
44. Mengapa di negara berkembang masih banyak pengangguran tersembunyi? Jelaskan!
45. Mengapa pemerintah kolonial Belanda enggan memikirkan nasib pendidikan rakyat Indonesia? Jelaskan pendapatmu!

46. Apa pengaruh Perang Dunia I bagi pergerakan nasional di Indonesia? Jelaskan pendapatmu!
47. Jelaskan faktor-faktor yang menyebabkan meletusnya Perang Dunia I dan Perang Dunia II!
48. Apa dampak dikeluarkannya Dekrit Presiden tanggal 5 Juli 1959? Jelaskan pendapatmu!
49. Jelaskan hubungan antara difusi, akulturasi, dan asimilasi!
50. Jelaskan secara umum sikap-sikap masyarakat menghadapi perubahan sosial!

51. Sebutkan gejala-gejala munculnya disintegrasi sosial!
52. Jelaskan peranan pajak bagi pemerintah!
53. Jelaskan perbedaan peranan lembaga keuangan perbankan dengan lembaga keuangan bukan perbankan dalam perekonomian!
54. Sebutkan manfaat yang mungkin diperoleh Indonesia dari keikutsertaannya di APEC!
55. Bagaimana cara pembayaran internasional dengan menggunakan industrial L/C?

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Contoh Soal Latihan UAS / Ujian Akhir IPS Kelas 9 (Pilihan Ganda & Essay)"

Posting Komentar