Gambar Peta Pegunungan, Perbukitan, Dataran Tinggi, dan Sungai di Asia Tenggara

Peta Pegunungan, Perbukitan, Dataran Tinggi, dan Sungai di Asia Tenggara - Kawasan Asia Tenggara terdiri atas banyak pegunungan, perbukitan, dan dataran tinggi. Kita dapat mengetahuinya dengan melihat gambar peta bentang alam kawasan Asia Tenggara di bawah ini.
Gambar peta pegunungan, perbukitan, dataran tinggi di asia tenggara
Keterangan gambar peta pegunungan, perbukitan, dataran tinggi di asia tenggara
1. Dataran Tinggi Shan 
  • Ketinggian kira-kira 900 m.
  • Terdiri atas batu kapur dan tanahnya porus serta kering.
  • Kaya dengan mineral seperti zink, nikel, wolfram, perak, dan batu permata.
2. Dataran Tinggi Korat 
  • Ketinggian kira-kira 500 m.
  • Terdiri atas batu pasir merah yang poros.
  • Dialiri oleh Sungai Nam Mun dan Nam Chi.
Legenda:
1. Pegunungan Yoman
2. Bukit Naga
3. Bukit Patkai
4. Dataran Tinggi Shan
5. Pegunungan Tenasserim
6. Pegunungan Barat
7. Pegunungan Utara
8. Dataran Tinggi Korat
9. Bukit Cardamon
10. Pegunungan Gajah
11. Gunung Dangkrek
12. Pegunungan Annam
13. Dataran Tinggi Laos
14. Pegunungan Bintang
15. Pegunungan Titiwangsa
16. Pegunungan Timur
17. Pegunungan Kapuas Hulu
18. Pegunungan Iran
19. Pegunungan Tama Abu
20. Pegunungan Crocker
21. Pegunungan Brassey
22. Dataran Tinggi Aceh
23. Dataran Tinggi Batak
24. Dataran Tinggi Minangkabau
25. Bukit Barisan
26. Dataran Tinggi Priangan
27. Dataran Tinggi Dieng
28. Dataran Tinggi Rembang
29. Pegunungan Schwaner
30. Pegunungan Muller
31. Pegunungan Zambales
32. Pegunungan Cordillera Tengah
33. Pegunungan Sierra Madre
34. Pegunungan Diuata

Kawasan Asia Tenggara dilalui dua jalur atau rangkaian gunung api, yaitu Sirkum Pasifik dan Sirkum Mediterania. Kedua sirkum ini dipengaruhi oleh pergerakan lempeng tektonik. Tabrakan lempeng tektonik karena gerakan saling mendekat menimbulkan pegunungan. Selain pegunungan, perbukitan, dan dataran tinggi di kawasan ini juga tersebar beberapa dataran rendah, meliputi delta, lembah, dataran banjir, maupun dataran pantai. Dataran di kawasan Asia Tenggara umumnya berasosiasi dengan sungai-sungai besar. Asosiasi dengan sungai ini memberikan materi aluvium hasil pengendapan oleh sungai di sekitar aliran sungai.

Bentuk permukaan Bumi bawah laut di kawasan Asia Tenggara tidak jauh berbeda dengan di daratan. Di bawah laut terdapat juga jajaran pegunungan, dataran hingga jurang dalam yang sering disebut palung. Sementara itu, sungai-sungai yang ada di Asia Tenggara dapat kita amati pada peta berikut.

Gambar peta sungai-sungai di kawasan Asia Tenggara
Gambar Peta Sungai di Asia Tenggara

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Gambar Peta Pegunungan, Perbukitan, Dataran Tinggi, dan Sungai di Asia Tenggara"

Posting Komentar